AWAL JULI PASCASARJANA UHN SUGRIWA CETAK DOKTOR KE-114

Ujian Terbuka Promosi Doktor Ilmu Agama UHN Sugriwa (I Gusti Made Sunartha)

Bagikan

Facebook
Twitter
WhatsApp

DENPASAR, PASCASARJANA UHN SUGRIWA – Badan Perwakilan Pascasarajana UHN I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar kembali menggelar Sidang Terbuka Ujian Promosi Doktor, Selasa (5/7) di Gedung Pascasarjana Jln.Kenyeri No. 57 Denpasar.

Promovendus I Gusti Made Sunartha, melalui Disertasi berjudul: Peranan Dalem Waturenggong Dalam Pelaksanaan Ajaran Agama Hindu di Bali berhasil menjadikannya Dokter Ilmu Agama di UHN I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar.

Penelitian yang dilatar belakangi oleh keberadaan agama Hindu di Bali, cenderung didasari teropong teori Brahmana yang menghasilkan kajian-kajian yang bersifat metologis dan filosofis.

Ujian terbuka ini dilaksanakan berdasarkan Surat Keputusan Rektor Nomor:  984 Tahun 2022 Tanggal 27 Juni 2022. Sidang terbuka dipimpin oleh Prof. Dr. Dra. Relin D.E., M.Ag yang merupakan Direktur Pascasarjana. Promovendus berhasil mempertahankan disertasinya dihadapan dewan penguji diantaranya : Prof. Dr. Drs I Gusti Ngurah Sudiana.,M.Si, Prof.Dr.Drs I Made Surada, MA, Prof.Dr.Drs. I Putu Sudarma.,M.Hum, Dr. Drs. I Wayan Wastawa, MA, Dr.Made Sri Putri Purnamawati, S.Ag.,M.A.,M.Erg, Dr.Drs.I Nyoman Ananda.,M.Ag, Dr.I Nyoman Subagia.,S.Ag., M.Ag, Dr.I Nyoman Alit Putrawan, S.Ag.,M.Fil.H.

Promovendus yang pada Kesehariannya bertugas di kota Metropolitan sebagai Direktur Pendidikan Hindu Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Hindu Kementerian Agama RI,  memaparkan bahwa, Peranan Dalem Waturenggong dalam pelaksanaan ajaran Agama Hindu di Bali merupakan wujud aktualisasi spirit Raja Rsi secara maksimal yang terjadi pada pemerintahan era Bali pertengahan, di Bali. Tindakan cepat untuk memposisikan Bali menjadi sentral otonomi, dapat dipandang sebagai aksi ksatria seorang pemimpin, untuk menjunjung Bali secara penuh.

Lahir di Kemenuh, 31 Desember 1969 promovendus berhasil menjawab setiap pertanyaan dari Dewan Penguji satu persatu dengan lugas, dan mengantarkannya menjadi doktor ke 114 dengan predikat Sangat Memuaskan.

Atas raihan gelar Doktornya, Direktur Pascasarjana, Kaprodi, beserta jajarannya mengucapkan selamat dan sukses. Ini diharapkan menjadi acuan bagi karyasiswa lain agar bisa menyelesaikan studi tepat waktu.

Tidak lupa promovendus menyampaikan terima kasih kepada Promotor, Kopromotor, Dewan Penguji dan keluarga tercinta. Promovendus bertekad akan menyempurnakan penelitian ini agar bisa dikembangkan dan bermanfaat bagi Umat Hindu. (nia)

Berita Terbaru

Pengumuman