Promosi Doktor I Wayan Yudhasatya Dharma: Kajian Kala dalam Kehidupan Sosial Religius

I Wayan Yudhasatya Dharma berhasil mempertahankan disertasinya di hadapan dewan penguji, akademisi, serta tamu undangan. Acara berlangsung di Auditorium Pascasarjana yang berlokasi di Jl. Kenyeri No.57, Denpasar.

Bagikan

Facebook
Twitter
WhatsApp

Denpasar, UHNSUGRIWA – Pascasarjana Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar kembali melaksanakan Ujian Terbuka Promosi Doktor pada Kamis, 23 Januari 2025. Dalam kesempatan ini, Promovendus I Wayan Yudhasatya Dharma berhasil mempertahankan disertasinya di hadapan dewan penguji, akademisi, serta tamu undangan. Acara berlangsung di Auditorium Pascasarjana yang berlokasi di Jl. Kenyeri No.57, Denpasar.

 

Ujian terbuka ini dipimpin langsung oleh Direktur Pascasarjana, Prof. Dr. Dra. Relin D.E., M.Ag. Turut hadir dalam ujian ini, Promotor Prof. Dr. Drs. I …, M.Si dan Kopromotor Dr. I Gede Sutarya, SST.Par., M.Ag. Selain itu, dewan penguji yang turut memberikan penilaian terdiri dari Dr. I Made Dian Saputra, SS., M.Si, Prof. Dr. I Nyoman Subagia, M.Ag, Dr. Made Sri Putri Purnamawati, S.Ag., MA., M.Erg, Dr. Drs. Anak Agung Alit Gria, M.Si, Dr. Drs. I Made Sugata, M.Ag, serta Dr. Ni Gusti Ayu Agung Nerawati, S.Ag., M.Si.

Dalam ujian terbuka ini, Promovendus yang juga merupakan dosen di Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar mempresentasikan hasil penelitian disertasinya yang berjudul Kala dalam Kehidupan Sosial Religius Masyarakat Hindu di Kabupaten Bangli. Penelitian ini mengangkat peran konsep Kala dalam berbagai aspek kehidupan sosial dan keagamaan masyarakat Hindu di Bangli.

Pemaparan yang disampaikan oleh I Wayan Yudhasatya Dharma mendapatkan perhatian dan apresiasi dari para penguji. Diskusi yang berlangsung selama ujian memperlihatkan kedalaman penelitian yang dilakukan serta kontribusinya terhadap pemahaman kehidupan sosial religius masyarakat Hindu. Dengan argumentasi yang kuat, Promovendus mampu menjawab berbagai pertanyaan dari penguji dengan baik.

Setelah melalui rangkaian ujian, Ketua Sidang Ujian Promosi Doktor secara resmi mengumumkan bahwa I Wayan Yudhasatya Dharma berhasil meraih gelar doktor dengan predikat Sangat Memuaskan. Keberhasilan ini menjadikannya sebagai doktor ke-151 yang telah diluluskan oleh Pascasarjana Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar.

Ujian promosi doktor ini diakhiri dengan pemberian ucapan selamat dari dewan penguji, keluarga, serta tamu undangan yang hadir. Momen ini menjadi bukti atas dedikasi dan kerja keras Promovendus dalam menyelesaikan studinya serta kontribusinya bagi dunia akademik dan masyarakat.-Tupasca

Berita Terbaru

Pengumuman